Selasa, 07 Desember 2010

Monyet pun bereaksi dengan Metal \m/

Musik telah sejak lama dipercayai bisa mempengaruhi emosi seseorang yang mendengarnya. Bukan manusia saja yang bisa terpengaruh oleh alunan musik, monyet pun merasakan demikian. Terutama, monyet akan langsung bereaksi ketika mendengarkan musik metal.

Kesimpulan ini merupakan hasil studi terbaru yang dilakukan ilmuwan di AS terhadap monyet cotton-top tamarin di Amerika Selatan. Mereka menyebutkan, pada dasarnya monyet kebal terhadap jenis-jenis musik yang umum sering didengarkan oleh manusia.

Namun studi ini mengemukakan pendapat yang berbeda. Uniknya ada satu jenis musik yang dominan dalam mempengaruhi emosi monyet, yaitu musik metal.

Dalam penelitian ini monyet diperdengarkan beragam jenis musik yang menggambarkan berbagai emosi yang berbeda-beda seperti rasa takut, tertekan, rasa persaudaraan, keramah tamahan, rasa aman, gembira dan lain-lain.

Ketika lagu-lagu diputar, monyet tamarin bereaksi sesuai dengan pesan dalam setiap alunan musik yang didengarkannya. Yang mengejutkan, reaksi mencolok muncul ketika monyet diperdengarkan jenis lagu heavy metal yang dinyayikan kelompok musik Metallica. Selain Metallica, mereka juga diperdengarkan musik metal lain milik Bach, Led Zeppelin dan Miles Davis.

"Monyet langsung bereaksi dan memperlihatkan rasa cemas. Mereka bergerak lebih cepat dan terus mondar mandir," kata profesor psikologi Chuck Snowdown dari University of Wisconsin.

Dalam studi itu juga diketahui bahwa monyet bisa menunjukkan perbedaan dari setiap jenis musik yang didengarnya. Selama lima menit setelah mendengarkan musik yang bagi mereka menakutkan, monyet kemudian memperlihatkan kecemasan

Sebaliknya, monyet yang mendengarkan musik bertema rasa persaudaraan dan kegembiraan akan bergerak perlahan dan terpacu untuk lebih banyak makan. Kedua hal ini menunjukkan tanda bahwa mereka mengalami efek yang menggambarkan ketenangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar